Detail Jersey Ketiga VfB Stuttgart 2014-15

Detail Jersey Ketiga VfB Stuttgart 2014-15
Bola.net - Musim Bundesliga belum lagi akan bergulir, namun VfB Stuttgart sudah menunjukkan kesiapan dengan melengkapi rangkaian jersey mereka musim depan.

Bersama dengan rilis jersey home dan jersey away, Puma juga melepas desain jersey ketiga untuk Stuttgart. Bermodel kerah unik, jersey alternatif ini bakal mengusung warna hitam dengan blok warna putih di panel dada, ikon khas klub.

Strip kecil warna putih juga dibubuhkan di tepi lengan, sementara di bawah kerah belakang dibubuhkan tulisan VfB. Untuk musim depan, badge klub juga bakal kembali ke versi asli lengkap dengan tulisan klasik VfB dan juga tahun pendirian klub yakni 1893. [initial]

 (fhl/row)
5 dari 5 halaman

PROMO LAUNCHING

PROMO LAUNCHING