Detail Jersey Ketiga Manchester United 2014-15

Detail Jersey Ketiga Manchester United 2014-15
Bola.net - Nike akhirnya merilis jersey ketiga milik Manchester United yang akan digunakan pada musim 2014-15. Dengan memadukan dua warna biru yang berbeda intensitas, jersey ini terinspirasi dari tradisi away kit MU pada era 1980-an. Selain itu, warna ini juga mereka kenakan saat menjadi tim Inggris pertama yang menjuarai Eropa pada tahun 1968.

Warna biru di bagian depan lebih muda dari bagian belakang jersey, dengan garis merah membelah batas antara keduanya secara vertikal. Strip merah tersebut memanjang dari daerah kerah, bahu, kedua sisi jersey, sampai ke celana.

Jersey ini didesain dengan  klasik mengenakan kerah polo dan tiga kancing di bagian atas dada. Di bagian dalam jersey bagian leher, terdapat tulisan “Youth, Courage, Greatness” yang merepresentasikan nilai-nilai klub. Tak lupa Nike tetap menggunakan teknologi dri-fit, 3D body scans, dan juga bahan yang ramah lingkungan dalam pembuatan jersey ini.

 

Jersey ini telah melakoni debutnya dengan dipakai saat MU mengalahkan Inter Milan dalam laga International Champions Cup 2014. Simak detail jersey elegan United dalam galeri berikut.  (nike/mri)

5 dari 13 halaman

Celana Tampak Depan

Celana Tampak Depan

6 dari 13 halaman

Celana Tampak Samping

Celana Tampak Samping

7 dari 13 halaman

Celana Tampak Belakang

Celana Tampak Belakang

8 dari 13 halaman

Kaus Kaki

Kaus Kaki

9 dari 13 halaman

Presentasi Pemain MU (1)

Presentasi Pemain MU (1)

10 dari 13 halaman

Presentasi Pemain MU (2)

Presentasi Pemain MU (2)

11 dari 13 halaman

Presentasi Pemain MU (3)

Presentasi Pemain MU (3)

12 dari 13 halaman

Presentasi Pemain MU (4)

Presentasi Pemain MU (4)

13 dari 13 halaman

Debut Pemakaian Lawan Inter

Debut Pemakaian Lawan Inter