Detail Jersey Home dan Away Swedia 2014

Detail Jersey Home dan Away Swedia 2014
Bola.net - Swedia memang gagal melaju ke putaran final Piala Dunia 2014, namun Zlatan Ibrahimovic dkk tetap akan mendapatkan baju perang anyar untuk menyambut kompetisi mendatang.

Jersey home produksi adidas masih menggunakan desain kuning dan biru yang selama ini jadi warna tradisional Swedia. Namun untuk kali ini, jersey bagian dada dipermanis dengan garis tipis merah di antara pita warna horisontal warna biru. Bagian dada ke bawah juga diberi seri garis tekstur horisontal.

Sementara untuk jersey away dipilih warna hitam dengan striping putih dan kerah bergaris biru. Salib kuning yang mewakili bendera Swedia dicetak di bagian kanan depan jersey, dipermanis dengan outline tipis berwarna biru. Khas adidas musim ini, di punggung atas diberi garis horisontal berwarna biru dan kuning.

Berikut adalah penampakan jersey home dan away Swedia tahun 2014. [initial]

 (fhl/row)
5 dari 7 halaman

TAMPILAN BELAKANG JERSEY AWAY

TAMPILAN BELAKANG JERSEY AWAY

6 dari 7 halaman

TAMPILAN CELANA JERSEY AWAY

TAMPILAN CELANA JERSEY AWAY

7 dari 7 halaman

TAMPILAN KAOS KAKI JERSEY AWAY

TAMPILAN KAOS KAKI JERSEY AWAY