Detail Jersey Home dan Away Juventus 2015-16

Detail Jersey Home dan Away Juventus 2015-16
Juventus dan Adidas (c) Bola.net
Bola.net - Adidas telah merilis jersey home dan away Juventus untuk musim 2015-2016. Ini adalah tahun pertama kerjasama antara Adidas dan Juventus. Sebelumnya Juve sudah cukup lama disuplai oleh Nike.

Juve dan Adidas menandatangani kerjasama berdurasi enam musim pada 2013 silam. Namun kerjasama itu baru secara resmi berlaku setelah kontrak dengan Nike habis pada musim lalu.

Masih menggunakan garis-garis hitam dan putih, Adidas memberikan garis yang lebih tipis dari musim lalu. Alhasil, ada lebih banyak garis di jersey Juve kali ini. Adidas mengklaim bahwa jersey ini terinspirasi dari jersey Juve tahun 80-an.

Yang menarik, tentu saja, adalah keputusan Juve dan Adidas untuk memasang tiga bintang di atas logo klub. Bintang-bintang itu juga nampak di jersey away resmi yang kali ini kembali menggunakan warna dominan pink.

Juve memang identik dengan warna pink karena warna itulah yang mereka pakai pada awal berdirinya klub. Jersey ini terkesan sangat simpel dengan dihiasi garis vertikal berwarna putih dan merah di bagian dada.

Berikut adalah detail jersey home dan away Juventus untuk musim 2015-16. (adidas/hsw)
1 dari 13 halaman

Jersey Home

Jersey Home

Jersey home Juve kali ini memiliki enam garis hitam vertikal.

2 dari 13 halaman

Logo Juventus

Logo Juventus

Terdapat tiga bintang di atas logo Juventus.

3 dari 13 halaman

Inisial Juventus

Inisial Juventus

Terdapat huruf J sebagai inisial Juventus di bagain bawah jersey.

4 dari 13 halaman

Tiga Garis Adidas

Tiga Garis Adidas

Di bagian pundak, terdapat tiga strip khas Adidas.

5 dari 13 halaman

Logo Climacool

Logo Climacool

Adidas menggunakan teknologi Climacool untuk jersey Juve.

6 dari 13 halaman

Garis Juventus

Garis Juventus

Juve menggunakan garis yang lebih tipis dari musim-musim sebelumnya.

7 dari 13 halaman

Poster Jersey

Poster Jersey

Marchisio, Pogba, Morata dan Coman menjadi model dalam jersey Juventus kali ini.
8 dari 13 halaman

Jersey Away

Jersey Away

Juve kembali ke warna pink untuk jersey kedua.

9 dari 13 halaman

Jersey Away Tampak Belakang

Jersey Away Tampak Belakang

Bagian belakang jersey away nampak polos tanpa nama dan nomor punggung pemain.
10 dari 13 halaman

Logo Adidas

Logo Adidas

Logo Adidas di jersey away Juve menggunakan warna hitam.
11 dari 13 halaman

Ujung Lengan

Ujung Lengan

Warna berbeda dipakai untuk ujung lengan, dengan memakai warna pink yang lebih pekat.
12 dari 13 halaman

Calana Away Tampak Depan

Calana Away Tampak Depan

Dari depan, hanya terdapat logo Juve di celana away.
13 dari 13 halaman

Celana Away Tampak Belakang

Celana Away Tampak Belakang

Ada garis pink dan logo Adidas dan Climacool di bagian belakang celana away.