Detail Jersey Home Cagliari 2017-18

Detail Jersey Home Cagliari 2017-18
Jersey home Cagliari 2017-18. (c) FH

Bola.net - - Macron telah merilis jersey home tim Serie A untuk musim 2017-18. Jersey ini memiliki kesan yang sangat klasik serta menyertakan banyak desain tradisional Cagliari.

Jersey home ini masih menggunakan pola 'separuh-separuh' perpaduan warna biru dan merah. Pembagian warna ini berlanjut hingga ke bagian belakang jersey. Namun untuk lengan, warna yang dipilih kembali berbeda dengan bagian tubuhnya

Logo Cagliari terlihat modern dengan garis tegas. Sementara itu, di bagian belakang di bawah kerah, terdapat tulisan Cagliari 1920 kecil berwarna putih. Cagliari juga memiliki dua sponsor yang mereka tampilkan di bagian depan jersey.

Celana home berwarna biru tua, seperti warna jersey bagian kiri. Aksen merah dan putih juga diberikan sebagai pemanis di beberapa bagian.

Cagliari sendiri nyaman berada di papan tengah klasemen akhir Serie A musim 2016-17.