Detail Jersey Home Australia Piala Dunia 2014

Detail Jersey Home Australia Piala Dunia 2014
Bola.net - Dengan makin dekatnya perhelatan Piala Dunia 2014, Australia resmi merilis jersey home yang akan mereka kenakan di Brasil musim panas nanti.

Jersey kandang buatan Nike ini mengusung warna tradisional Socceroos, yakni kuning dihiasi aksen hijau, namun dengan desain minimalis. Untuk seragam kandang, dipakai desain kerah serupa seragam edisi 1974 - partisipasi pertama Australia di Piala Dunia.

Selain itu desain badge juga menggunakan lambang negara Australia, dengan logo federasi disematkan di bagian punggung dalam sembari ditambahkan slogan 'Socceroos bisa melakukan yang mustahil' milik Peter Wilson, kapten Australia 1974.

Berikut adalah detail jersey home Australia untuk Piala Dunia 2014.  (fhl/row)
4 dari 4 halaman

DETAIL KAOS KAKI

DETAIL KAOS KAKI