Dengar Rekaman Komentator La Decima, Bale Merinding

Dengar Rekaman Komentator La Decima, Bale Merinding
Gareth Bale. (c) YouTube.
Bola.net - Gareth Bale kembali diingatkan akan atmosfer yang ia dan Real Madrid rasakan kala mereka menjadi juara Liga Champions dengan mengalahkan Atletico Madrid musim lalu.

Pemain asal Wales itu sempat merinding ketika ia diminta oleh situs resmi klub untuk mendengarkan kembali rekaman ulang suara komentator, kala Los Blancos dipastikan menjadi Raja Eropa, baru-baru ini.

"Hanya dengan melihatnya dan mendengarkannya kembali...luar biasa, anda seperti sempat lupa betapa hebatnya laga tersebut," tutur Bale.

"Itu adalah perasaan yang mewakili kelegaan dan kepuasan setelah semua kerja keras yang kami lakukan sepanjang musim, dengan memenangkan Liga Champions."

Bolaneters bisa melihat sendiri reaksi Bale dalam video yang ada di bawah ini:



Jangan lupa berikan komentar kalian di kolom yang sudah tersedia. [initial]

 (yt/rer)