Datang Saksikan Sahabat, Messi Hebohkan Pentas Teater Argentina

Datang Saksikan Sahabat, Messi Hebohkan Pentas Teater Argentina
Lionel Messi bersama aktor Argentina, Nicolas Vazquez (c) NV
- Sebuah pementasan drama berjudul El Otro Lado de la Cama yang digelar di teater di Buenos Aires akhir pekan kemarin dihebohkan oleh kedatangan superstar dan , Lionel Messi.


Usai kembali dari Chile dengan membawa pulang poin penuh, Messi rupanya mengisi waktu luarnya di kampung halaman dengan datang ke teater menyaksikan sahabatnya yang berprofesi sebagai aktor, Nicolas Vazquez.


Usai pentas, Vazquez memanggil Messi yang berdiri di antara barisan penonton lainnya untuk naik ke atas panggung. Pemain berjuluk La Pulga itu pun langsung dielu-elukan para pemain drama serta para penonton.






Messi akan kembali dituntut membawa Albiceleste menang dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2018 melawan Bolivia tengah pekan ini.


Hmm, ada-ada saja ya, Bolaneters. [initial]


 (tw/pra)