Cetak Gol Indah, Francesco Totti Buktikan Class Is Permanent!

Cetak Gol Indah, Francesco Totti Buktikan Class Is Permanent!
Francesco Totti di laga terakhirnya untuk Roma pada 2017 (c) AS Roma

Bola.net - Francesco Totti membuktikan ungkapan 'Form Is Temporary, Class is Permanent' dengan gol indahnya yang ia cetak dalam sebuah turnamen 8-a-side pekan ini.

Totti adalah legenda AS Roma. Ia juga merupakan legenda sepak bola Italia.

Saat masih aktif bermain, Totti dikenal sebagai pemain yang punya skill jempolan. Teknik olah bolanya sangat luar biasa.

Namun Totti sudah gantung sepatu. Ia lebih dulu mengundurkan diri dari Timnas Italia pada tahun 2006.

11 tahun kemudian, ia menyusul gantung sepatu secara permanen. Ia sekaligus mengakhiri kebersamaannya bersama AS Roma.

1 dari 2 halaman

Free Kick Luar Biasa

Artinya sudah sekitar tiga tahun Francesco Totti absen. Sekarang ini ia sudah berusia 43 tahun.

Meski sudah lama gantung sepatu, akan tetapi sisa-sisa kehebatan Totti masih ada. Kelasnya sebagai pemain top juga masih terlihat jelas.

Hal ini terbukti dari gol tendangan bebas indah yang ia cetak dalam sebuah turnamen sepak bola 8-a-side. Dari sudut yang sulit, Totti berhasil menjebol gawang lawan.

Awalnya bola seperti akan melesat ke kiri dan akan mengenai satu pemain lawan. Namun bola berubah arah dan kemudian masuk ke pojok kiri atas gawang lawan.