Brutal! Tottenham Diejek Habis-habisan oleh Lawannya di UEFA Europa Conference League

Brutal! Tottenham Diejek Habis-habisan oleh Lawannya di UEFA Europa Conference League
Tottenham di pramusim 2021/22 (c) AP Photo

Bola.net - Klub Premier League Tottenham diejek habis-habisan oleh lawannya di leg pertama babak playoff UEFA Europa Conference League, Pacos de Ferreira.

Musim 2020-21 kemarin, prestasi Tottenham menurun. Mereka cuma bisa finis di posisi tujuh klasemen Premier League.

Spurs jelas tak bisa berlaga di Liga Champions. Mereka juga tak mendapatkan tiket masuk ke Liga Europa.

Namun Tottenham masih bisa bermain di Eropa pada musim 2021-22 ini. Sebab mereka berhak masuk ke kompetisi kasta ketiga Eropa yang baru digulirkan tahun ini, UEFA Europa Conference League.

1 dari 2 halaman

Ejekan Lawan Tottenham

Di pertandingan perdananya, Tottenham dijadwalkan untuk berhadapan melawan Pacos de Ferreira. Mereka adalah wakil Portugal.

Jelang duel tersebut, Pacos mengejek habis-habisan Tottenham. Mereka mengunggah jadwal tanding melawan Harry Kane, namun disertai dengan video yang mengisyaratkan bahwa mereka tidak takut pada Spurs.

Dalam video tersebut, muncul berita bahwa Pacos akan menghadapi tim asal London. Berita itu disaksikan oleh dua orang fans klub Portugal tersebut.

Salah satunya sempat menduga bahwa Pacos akan bermain lawan Chelsea. Ia juga menebak tim kesayangannya akan berduel lawan Arsenal, atau West Ham. Nama Crystal Palace dan Fulham juga sempat disebutnya.

Namun kemudian datanglah maskot reporter yang membawa secarik kertas. Ada gambar logo Tottenham di kertas tersebut.

Kedua suporter itu kemudian tertawa. Salah satunya sempat berkata: "Pff [lawan] mereka kita bisa menang mudah."