Bojan Ukir Gol Perdana Bagi Ajax Amsterdam

Bojan Ukir Gol Perdana Bagi Ajax Amsterdam
Bojan Krikic. © Ajax
Bola.net - Pemain pinjaman dari Barcelona FC; Bojan Krkic sudah berkontribusi dengan mencetak satu gol atas kemenangan timnya atas Werder Bremen di laga uji coba, Sabtu (20/07/13).

Bermain di Weserstadion, Bremen, Jerman, de Amsterdammers unggul terlebih dahulu melalui aksi Daley Blind di menit 38. Sebelum akhirnya Bojan menambah keunggulan menjadi 2-0 di penghujung babak pertama.



Tuan rumah baru bisa membalas di babak kedua pada menit ke-84, setelah Joseph Akpala memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2. Namun, Christian Eriksen justru menambah keunggulan menjadi 3-1 pada menit 89'.

Bremen akhirnya mampu mengurangi defisit ketertinggalan menjadi 2-3, setelah Nils Petersen mencetak gol di menit ke-90', dan skor tidak berubah hingga pertandingan berakhir.[initial]

Vilanova Resmi Mundur Sebagai Pelatih Barcelona

Editorial - Neymar dan Veteran Nomor 11 Barcelona

AwesomeArt - Poster Pemenang Ballon d'Or Dalam Grafis

Spesial - Tampilan Bus Baru Juventus

Wonderkid - 5 Hot Prospect di Premier League (yt/rdt)