Bocoran Jersey Home Portugal Piala Dunia 2014

Bocoran Jersey Home Portugal Piala Dunia 2014
Bola.net - Semakin dekatnya putaran final Piala Dunia 2014, makin jelas pula seragam perang yang bakal digunakan para kontestan musim panas nanti, tak terkecuali Portugal.

Diproduksi pabrikan Nike, jersey kandang Cristiano Ronaldo dkk.  akan menggunakan warna merah dihiasi garis horisontal yang membentuk gradasi ke warna merah yang lebih gelap di bagian bawah jersey dan celana.

Selain itu badge akan menyertakan tahun 1914 dan 2014 untuk memperingati 100 tahun federasi sepakbola Portugal. Berikut adalah penampakan jersey home Portugal untuk Piala Dunia 2014.  (tsc/row)
4 dari 4 halaman

TAMPILAN CELANA

TAMPILAN CELANA