Bocoran Jersey: AS Roma 2014-15

Bocoran Jersey: AS Roma 2014-15
Bocoran jersey AS Roma musim 2014-15. (c) AKM
Bola.net - Pada Maret lalu AS Roma mengumumkan kerjasama dengan Nike untuk menjadi supplier mereka mulai musim 2014-15. Belakangan mulai muncul jersey bocoran untuk jersey home dan away Giallorossi.

Dalam bocoran kali ini, jersey home Roma masih didominasi warna merah. Dari desainnya, jersey ini agak mirip dengan jersey home Prancis untuk Piala Dunia 2014. Uniknya, dalam jersey ini juga disertakan patch Liga Champions di lengan kanan.

Jersey away Roma berwarna dominan putih dengan kombinasi merah dan kuning. Sama halnya dengan jersey home, jersey away ini sepertinya juga dibuat untuk Liga Champions.

Yang unik dari kedua jersey tersebut adalah bahwa keduanya menggunakan logo AS Roma yang berbeda. Pada jersey home, logo yang dipakai adalah logo terbaru. Sementara itu, jersey away terkesan retro dengan logo lama berupa kepala serigala saja.

Berikut adalah bocoran jersey AS Roma untuk musim 2014-15. (AKM/hsw)
2 dari 2 halaman

Jersey Away

Jersey Away