Bikin Merinding, Kumandang Indonesia Raya di Stadion Pakansari

Bikin Merinding, Kumandang Indonesia Raya di Stadion Pakansari
Supporter Timnas Indonesia (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Merinding!. Itulah kata yang tepat untuk menggambarkan suasana yang terjadi di Stadion Pakansari pada saat timnas Indonesia bertanding melawan Thailand di leg pertama Final Piala AFF 2016, Rabu .

Suasana merinding tercipta saat lagu Indonesia Raya berkumandang tepat sebelum pertandingan. Tak kurang dari 30 ribu orang yang memadati Stadion ini ikut larut bernyanyi dan menciptakan atmosfer yang luar biasa.

Saksikan suasana epik semakin menjadi karena sebagian besar yang datang memakai kostum berwarna merah. Simak kemeriahan tersebut dalam video berikut ini:

Selain dari kumandang lagu Indonesia Raya, suasana epik yang bikin merinding juga terlihat saat pengibaran bendera Merah Putih raksasa pada awal babak kedua.

Berkat dukungan yang laur biasa ini, Indonesia mampu meraih kemenangan dengan skor 2-1 atas Thailand. Hasil ini akan jadi modal bagus untuk laga leg kedua pada hari Sabtu (17/12) mendatang di Stadion Rajamanggala.

(yt/asa)