Berselisih, Valdes Acungkan Jari Tengah Kepada Pique

Berselisih, Valdes Acungkan Jari Tengah Kepada Pique
Gerard Pique dan Victor Valdes sempat terlibat perselisihan (c) FCB
Bola.net - Laga La Liga jornada keenam antara Barcelona FC kontra Real Sociedad tengah pekan kemarin rupanya juga diwarnai perselisihan antara dua pemain tuan rumah.

Dua pilar di pertahanan Los Blaugrana yakni kiper Victor Valdes dan bek Gerard Pique sempat terlibat perselisihan kecil di tengah laga.

Ketika itu Pique marah kepada Valdes yang tak memberinya umpan dan memilih langsung menendang bola ke arah tengah lapangan.

Valdes yang tak terima dengan kemarahan Pique pun langsung membalasnya dengan berkata-kata lalu kemudian mengacungkan jari tengah tanda marah kepada Pique.

Berikut cuplikan kejadian perselihan antara Valdes dan Pique selengkapnya.

 (yt/pra)