Bad Mood, Neymar Hantam Kepala Rafinha

Bad Mood, Neymar Hantam Kepala Rafinha
Neymar (c) AFP
Bola.net - Neymar rupanya tengah sedang dalam mood yang tidak bagus, kala ia berlatih bersama Barcelona pekan ini.

Pemain asal Brasil itu tertangkap kamera memberikan reaksi yang cukup menarik, usai tak bisa menerima candaan yang diberikan oleh Rafinha. Neymar lantas terlihat sedikit marah dan mendorong kepala rekan setimnya tersebut dengan ekspresi serius.

Beruntung, insiden tersebut tidak berlanjut dan latihan diteruskan seperti biasa. Mungkinkah Neymar masih kesal lantaran ia tidak turun sebagai starter di laga melawan Almeria tengah pekan ini?



Jangan lupa berikan komentar kalian di kolom yang sudah tersedia Bolaneters. [initial]


 (yt/rer)