Aksi Jatuh Konyol Penyerang Olimpia Dalam GIF

Aksi Jatuh Konyol Penyerang Olimpia Dalam GIF
Juan Ferreyra (c) AFP
Bola.net - Olimpia Paraguay harus merelakan gelar juara Copa Libertadores jatuh ke tangan Atletico Mineiro setelah di laga final leg kedua mereka kalah lewat adu penalti.

Klub asal Paraguay tersebut sejatinya memiliki peluang lebih besar untuk memenangi kejuaraan sepakbola nomor wahid di Amerika Selatan tersebut setelah pada leg pertama di kandang menang 2-0.

Namun alih-alih menang, mereka justru harus kebobolan dua gol di waktu normal untuk dipaksakannya terjadi babak tambahan. Yang lebih menyakitkan lagi, mereka sebenarnya memiliki peluang emas di menit ke-83.

Saat itu penyerang Juan Ferreyra mendapat umpan terobosan sempurna sebelum melewati kiper Atletico Mineiro. Tinggal menceploskan bola ke gawang yang sudah kosong, pemain 29 tahun itu malah terjatuh, dan gol pun gagal didapat.

Sialnya empat menit kemudian Mineiro berhasil mencetak gol sekaligus menyamakan agregat dan memaksakan babak tambahan sebelum mereka menang lewat adu penalti.

Berikut kami sajikan aksi konyol Ferreyra dalam bentuk GIF yang dijamin membuat anda tertawa.  (101g/pra)
5 dari 6 halaman

Juan Ferreyra

Juan Ferreyra

6 dari 6 halaman

Juan Ferreyra

Juan Ferreyra