5 Kekalahan Terbesar Dalam Laga Derby di Premier League

5 Kekalahan Terbesar Dalam Laga Derby di Premier League
Laga Derby Manchester. (c) mirror
Bola.net - Manchester United dibuat malu oleh rival sekotanya Manchester City dalam Derby Manchester akhir pekan kemarin. Setan Merah seolah kehilangan sihirnya dalam laga tersebut dengan dibantai City 4-1.

Namun jika ditarik jauh ke belakang, bukan hanya United yang pernah kalah dengan skor mencolok dalam laga derby.

Berikut ini kami sajikan lima kekalahan terbesar laga derby dalam 30 tahun terakhir di Premier League. [initial]

Tackle Menggunakan Kepala, Tiga Gigi Hilang

Laga Arsenal vs Stoke Diserbu Ozil (yt/gag)

1 dari 5 halaman

Everton 0-5 Liverpool (1982)

" title="Everton 0-5 Liverpool (1982)" alt="Everton 0-5 Liverpool (1982)" width="688" height="430"/>

Dalam laga ini, Glen Keely dari Everton diusir keluar lapangan pada babak pertama karena melakukan pelanggaran terhadap Kenny Dalglish. Bermain sepuluh orang, kekuatan Everton timpang dan berhasil dimanfaatkan oleh The Reds.
2 dari 5 halaman

Manchester City 5-1 Manchester United (1989)

" title="Manchester City 5-1 Manchester United (1989)" alt="Manchester City 5-1 Manchester United (1989)" width="688" height="430"/>

Kita bisa saja menganggap kemenangan City 6-1 atas United di tahun 2011 lebih layak masuk ke dalam daftar ini. Namun mari kita kembali ke tahun 1989. Dalam kurun waktu 15 menit, City telah unggul dua gol, padahal United menumpuk enam hingga tujuh pemainnya di jantung pertahanan. Kemudian Ian Bishop menambah keunggulan menjadi 3-0 sebelum jeda.

Mark Hughes sempat memunculkan asa United, namun City tidak berhenti di situ, Oldfield dan Andy Hinchcliffe melengkapi kemenangan mereka menjadi 5-1.
3 dari 5 halaman

Aston Villa 5-1 Birmingham City (2008)

" title="Aston Villa 5-1 Birmingham City (2008)" alt="Aston Villa 5-1 Birmingham City (2008)" width="688" height="430"/>

Dalam laga ini Ashley Young menjadi aktor dengan mencetak dua gol. John Carew juga tak mau ketinggalan, ia juga menyumbangkan dua gol. Satu gol lainnya dicetak oleh Gabby Agbonlahor. Sedangkan Birmingham City hanya mampu mencetak gol hiburan melalui Forssell di menit ke 67.
4 dari 5 halaman

Newcastle 5-1 Sunderland (2010)

" title="Newcastle 5-1 Sunderland (2010)" alt="Newcastle 5-1 Sunderland (2010)" width="688" height="430"/>

Kevin Nolan menjadi momok bagi Sunderland dalam laga ini. Ia mencetak hattrick sekaligus menghancurkan Black Cats dalam laga Derby ini sebagai kado Halloween.
5 dari 5 halaman

Arsenal 5-2 Tottenham (2012)

" title="Arsenal 5-2 Tottenham (2012)" alt="Arsenal 5-2 Tottenham (2012)" width="688" height="430"/>

Apa yang menjadikan derby ini terburuk dalam sejarah Tottenham? Mudah saja, unggul 2-0 tampaknya nyaman bagi Spurs. Namun semuanya menjadi hancur ketika Arsenal mampu membalikkan keadaan menjadi 5-2.