
Bola.net - Tim panahan beregu campuran Indonesia baru saja memastikan diri meraih tiket ke perempat final Olimpiade Tokyo 2020.
Riau Ega Agatha dan Diananda Choirunisa berhasil menyingkirkan wakil Amerika Serikat dengan skor 6-4 di Yumenoshima Park, Sabtu (24/7/2021).
Pertandingan tersebut berlangsung sangat menegangkan. Riau Ega dan Diananda unggul di dua set pertama. Set pertama mereka merebut 37 poin sementara Amerika 34. Skor 2-0 untuk Indonesia. Di set kedua, Riau Ega dan Diananda mempertahankan konsistensi mereka dan menang 36-33.
Advertisement
Unggul 2-0, Indonesia apes di set ketiga dan keempat. Faktor angin terlihat sangat berpengaruh pada penampilan Riau Ega dan Diananda. Pasangan Amerika memenangkan set ketiga dan kedua dengan skor masing-masing 34-33 dan 37-36. Skor imbang 4-4.
Di babak penentuan, Indonesia mengemas poin sempurna, 20, sementara Amerika Serikat 18. Riau Ega dan Diananda Choirunisa pun lolos ke perempat final nomor beregu campuran Olimpiade Tokyo 2020.
Di perempat final, mereka akan bertemu wakil Turki, Mete Gazoz/Yasemin Anagoz.
Saksikan Live Streaming Olimpiade di Vidio
Disadur dari: Bola.com/Muhammad Adiyaksa/Wiwig Prayugi
Published: 24 Juli 2021
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Hasil Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020: Greysia/Apriyani Kalahkan Ganda Putri Malaysia
- Kisah Thomas Deng: Dulu Pengungsi dari Sudan, Kini Jadi Kapten Australia di Olimpiade 2020
- Mempesona! Yuk Intip Kostum Adat Bali Kontingen Indonesia di Pembukaan Olimpiade Tokyo 2020
- Gunakan Baju Adat Bali, Kontingen Indonesia Memukau di Pembukaan Olimpiade Tokyo 2020
- Mengintip Megahnya Opening Ceremony Olimpiade Tokyo 2020
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 00:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 00:41
-
Liga Italia 21 Maret 2025 00:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
BERITA LAINNYA
-
olahraga lain lain 18 Maret 2025 08:36
-
olahraga lain lain 17 Maret 2025 03:45
-
olahraga lain lain 15 Maret 2025 18:32
-
olahraga lain lain 13 Maret 2025 04:00
-
olahraga lain lain 6 Maret 2025 09:58
-
olahraga lain lain 26 Februari 2025 09:22
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...