Sampai Jumpa di PON XX Papua 2020

Sampai Jumpa di PON XX Papua 2020
Tono Suratman (c) Fafa Wahab
- Meski baru ditutup, Kamis (29/9) malam ini, gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX Jawa Barat (Jabar) 2016 sebenarnya sudah kelar sejak, Rabu (28/9) malam. Kini, saatnya untuk mengucapkan sampai jumpa di PON XX Papua 2020.


Provinsi Papua secara resmi ditunjuk sebagai tuan rumah PON edisi ke-20. Sangat spesial karena penyelenggaraan PON ke-20 akan dilangsungkan di tahun 2020. Ketua Umum KONI Pusat, Tono Suratman mengungkapkan bahwa pihaknya sudah mengambil start sejak dini.


Berdasarkan kesepakatan dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua, PON XX 2020 rencananya bakal dilangsungkan di lima kota. "Jayapura, Timika, Wamena, Biak, dan Merauke," ucap Tono. Hanya saja, Tono belum bisa menentukan cabang olahraga (cabor) apa saja yang akan dipertandingkan.


"Kami mengutamakan pembangunan sarana dulu. Semakin banyak sarana maka kita bisa menentukan cabor apa saja yang dipertandingkan," ujarnya.


Saat ini, Pemprov Papua tengah fokus pada pembangunan sarana dan pra sarana. Sebab proses untuk membangun venue sekaligus fasilitas penunjangnya, tak bisa diselesaikan dalam satu atau dua tahun saja. Memakan waktu lebih dari itu.


Elemen lain yang sedang dikebut adalah infrastruktur. Mengingat, Papua masih minim infrastruktur terutama akses melalui jalan darat, KONI ingin masalah ini terselesaikan sebelum PON XX 2020 dilangsungkan.


Gubernur Papua, Lukas Enembe tak menampik bahwa minimnya infrastruktur darat menjadi sebuah ganjalan tersendiri. Namun, ia berjanji akan meminimalisasi kendala ini.


"Kalau bicara Papua itu semuanya jumlah anggarannya besar. Di papua, menggunakan transportasi udara. Semuanya mahal-mahal. Pasti lebih tinggi dari Jawa Barat," kata Lukas. (faw/dzi)