Ramai Pemberitaan Vaksin, Kucing juga Perlu Imunisasi Lho

Ramai Pemberitaan Vaksin, Kucing juga Perlu Imunisasi Lho
(c) shutterstock

Bola.net - Akhir-akhir ini, ramai diberitakan soal vaksin yang diharapkan mampu membantu meredakan pandemi yang sudah terjadi selama setahun belakangan. Ternyata bukan hanya manusia saja yang sejak bayi sudah mendapatkan imunisasi, teman berbulumu alias kucing pun juga wajib divaksin untuk menjaga kesehatannya dari berbagai ancaman penyakit. Apa saja, sih?

Feline panleukopenia

 (c) shutterstock (c) shutterstock

Ada dua jenis vaksn yang diberikan pada kucing, yaitu baksin dasar dan tambahan. Salah satu vaksin dasar yang wajib diberikan adalah feline panleukopenia atau feline distemper.

Diberikan pada umur 6-8 minggu, vaksin ini menangkal virus panleukopenia. Perlu diulang setiap bulan hingga mencapai umur 16 minggu, imunisasi ini penting untuk mencegah kucing mengalami gastroenteritis yang dapat mengakibatkan kucing sakit parah hingga berujung kematian.

Feline herpes dan feline calicivirus

 (c) shutterstock (c) shutterstock

Kedua jenis vaksin ini diberikan untuk menangkal risiko infeksi saluran pernafasan atas. Lebih dikenal sebagai flu kucing, penyakit yang disebabkan feline herpes virus (FVH-1) dan feline calicivirus (FCV) ini biasanya ditandai dengan bersin-bersin, pilek mata merah hingga luka di sekitar mulut. Jika kurang mendapatkan penanganan yang tepat, virus ini bisa menyebabkan pneumonia pada kucing.

Rabies

 (c) shutterstock (c) shutterstock

Bukan hanya anjing saja yang dikenal menyebarkan penyakit ini pada manusia, cakaran kucing yang dibarengi dengan masuknya virus rabies pun bisa memicu koma bahkan kematian. Biasanya vaksin rabies bisa diberikan pada kucing yang sudah berusia 3 bulan atau menunggu hingga vaksin dasar lainnya sudah selesai di usia 16 minggu. Nantinya, vaksin ini akan diulang 1-2 bulan kemudian dan setiap tahun sebagai booster.

Vaksin kucing tambahan

 (c) shutterstock (c) shutterstock

Selain ketiga vaksin wajib ini, ada juga beberapa vaksin kucing tambahan. Misalnya feline leukemia yang menangkal infeksi virus, bordatella yang mencegah infeksi bateri, FIV yang meminimalisir penyakit imun, serta klamidia yang melindungi kucing dari penyakit mata dan infeksi saluran pernafasan atas. Ada juga dermatofitosis yang mencegah infeksi jamur pemicu kerontokan dan radang kulit serta FIP, vaksin yang mencegah mutasi corona yang dapat menular dari kucing ke kucing.

Selain memastikan kucing mendapatkan vaksin sesuai dengan rekomendasi dokter, dukung kesehatan hewan peliharaanmu dengan memberikan cat food halal seperti Muezza. Sertifikasi halal yang didapat dari The Central Islamic Committee of Thailand ini menunjukkan kualitas nutrisi yang dijamin dari pemilihan bahan yang aman dan halal, teknologi pengolahan yang modern, hingga bebas dari bahan sintetik.

 (c) instagram/datslunacat (c) instagram/datslunacat

Bukan hanya kucing jadi lebih sehat, cat owner pun bebas cemas saat memegang makanan secara langsung, mencari tempat penyimpanan, mencuci wadah makan di tempat cuci piring atau saat tak sengaja terkena liur kucing saat merawatnya. Yuk, jaga kucing kesayangan tetap sehat dengan memberikan cat food terbaik dari Muezza. Dapatkan keempat varian rasa lezatnya langsung di Shopee maupun Tokopedia!

Beli Muezza di Shopee Beli Muezza di Tokopedia