
Bola.net - - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi menyambut kedatangan kontingen ASEAN Para Games yang menjadi juara umum event tersebut di Bandara Internasional Adi Soemarmo Solo, Minggu (24/9) sore. Sebanyak 193 atlet dari berbagai cabang olahraga ditambah 67 orang kru lainnya tiba di bandara pukul 14.55 WIB dari Kuala Lumpur dengan pesawat carter Garuda Indonesia GA 82.10.
Turun dari pesawat Menpora langsung menyalami dan mengalungkan bunga kepada Chef de Mission (CdM) Kontingen APG IX/2017 Indonesia, Bayu Rahardian. Imam juga menyalami seluruh atlet dan ofisial yang turut serta dalam rombongan. Menpora tak bisa menyembunyikan rasa bangganya kepada para atlet dan terus memberikan pujian dan ucapan terima kasih.
"Alhamdulillah, alhamdulillah, Alhamdulillah. Indonesia juara, Indonesia juara, Indonesia juara, dan akan selalu juara Dua kalimat itu yang selalu terucap dari setiap bibir dan hati seluruh masyarakat Indonesia yang selama ini selalu diucapkan oleh rakyat Indonesia secara bersama-sama, ujar Menpora saat konferensi pers di Bandara Adi Soemarmo.
"Itu pertanda terimakasih kita kepada para atlet paragames yang telah berjuang habis-habisan, mati-matian untuk meninggikan merah putih. Menggelorakan Indonesia raya di pentas ASEAN ini," lanjutnya.
Kontingen Indonesia keluar sebagai juara umum ASEAN Para Games IX 2017 Kuala Lumpur setelah mengoleksi 126 medali emas, 75 perak dan 50 perunggu.
Jumlah medali tersebut melampaui target 107 medali emas yang dicanangkan. Tuan rumah Malaysia berada di posisi kedua dengan 90 emas, 85 perak, 82 perunggu, disusul Thailand dengan 68 emas, 72 perak dan 92 perunggu.
Ajang atlet penyandang disabilitas ini diikuti oleh 11 negara se-Asia Tenggara dan memperebutkan total 1096 medali: 368 emas, 361 perak dan 367 perunggu.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 9 September 2017 06:49
-
Bola Indonesia 7 September 2017 11:05
-
Olahraga Lain-Lain 31 Agustus 2017 16:02
-
Olahraga Lain-Lain 31 Agustus 2017 15:14
-
Olahraga Lain-Lain 31 Agustus 2017 11:12
Miris, Dana Akomodasi Atlet Sea Games Indonesia Macet 7 Bulan
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
-
Otomotif 22 Maret 2025 15:08
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:05
BERITA LAINNYA
-
olahraga lain lain 21 Maret 2025 03:55
-
olahraga lain lain 18 Maret 2025 08:36
-
olahraga lain lain 17 Maret 2025 03:45
-
olahraga lain lain 15 Maret 2025 18:32
-
olahraga lain lain 13 Maret 2025 04:00
-
olahraga lain lain 6 Maret 2025 09:58
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...