
Bola.net - Petinju dunia asal Filipina, Manny Pacquiao, dikabarkan akan menghadiri upacara pembukaan SEA Games 2019 di Philippine Arena, Sabtu (30/11/2019). Meski begitu, sejauh ini pihak penyelenggara masih merahasiakan peran dari petinju berusia 40 tahun tersebut.
Ketua Dewan dan Ketua Panitia Penyelenggara SEA Games 2019 Filipina (PHISGOC), Alan Peter Cayetano, menyebut pihaknya sengaja memasukkan nama Pacquiao sebagai pengisi acara pembukaan. Pacquiao merupakan ikon olahraga Filipina yang namanya sudah dikenal di seluruh penjuru dunia.
"Saya rasa itulah bagian dari kejutannya nanti. Saya bisa memastikan kepada Anda bahwa dia punya peran dalam upacara pembukaan nanti. Dia adalah ikon olahraga Filipina yang paling terkenal di dunia. Jadi, saya rasa itu akan lebih menjual negara ini," kata Cayetano seperti dikutip Inquirer, Kamis (14/11/2019).
Advertisement
Diisukan Nyalakan Api Kaldron
Pacquiao kabarnya menjadi satu di antara penyala api kaldron SEA Games 2019. Jika jadi tampil, maka ini menjadi event kedua yang diikuti Manny Pacquiao setelah menjadi pembawa bendera Filipina pada Olimpiade Beijing 2008.
SEA Games 2019 menjadi edisi ke-30 sepanjang sejarah. Sebanyak 11 negara akan turut serta bersaing pada event dua tahunan tersebut.
Target 220 Medali Emas
Filipina memasang target tinggi pada SEA Games 2019. Media lokal Inquirer menyebut induk olahraga di sana yakin kontingen tuan rumah bisa meraih setidaknya 220 medali emas.
Target 220 medali emas pada SEA Games 2019 diyakini terlalu tinggi buat Filipina. Apalagi pada edisi sebelumnya di Kuala Lumpur pada 2017, Filipina hanya mampu meraih 24 medali emas.
Disadur dari: Bola.com/Penulis: Zulfirdaus Harahap/Editor: Benediktus Gerendo Pradigdo/Dipublikasi: 14 November 2019
Baca Juga:
- Petenis Indonesia Ikut Kejuaraan Nasional Jelang SEA Games 2019
- SEA Games 2019: Timnas ESports Indonesia Targetkan Sapu Bersih Medali
- Berapa Harga Tiket Nonton Laga Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2019? Ini Jawabannya
- Mengenal Pami, Maskot SEA Games 2019 yang Jadi Simbol Kekeluargaan
- Maskot SEA Games 2019 Dianggap Jelek, Warganet Punya Komentar Kocak
Advertisement
Berita Terkait
-
Olahraga Lain-Lain 5 Agustus 2019 08:55
-
Bolatainment 13 Juni 2019 01:14
-
Olahraga Lain-Lain 31 Agustus 2018 12:37
Indonesia Berpeluang Tambah Emas Asian Games 2018 Lewat Tinju
-
Bolatainment 7 Agustus 2018 12:05
Kisah Menginspirasi Eks Petinju Nico Thomas Jelang Asian Games 2018
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 03:58
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:43
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:03
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 22:57
BERITA LAINNYA
-
olahraga lain lain 18 Maret 2025 08:36
-
olahraga lain lain 17 Maret 2025 03:45
-
olahraga lain lain 15 Maret 2025 18:32
-
olahraga lain lain 13 Maret 2025 04:00
-
olahraga lain lain 6 Maret 2025 09:58
-
olahraga lain lain 26 Februari 2025 09:22
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...