
- Timnas Vietnam U-23 harus menelan kekalahan dalam perebutan medali perunggu cabor sepak bola Asian Games 2018. Dalam pertandingan perebutan peringkat ketiga di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu (1/8), Vietnam kalah adu penalti dari Uni Emirat Arab (UEA).
Dalam pertandingan waktu normal, skor berakhir 1-1. Sayangnya, Timnas Vietnam U-23 kalah beruntung dari UEA. Pencapaian ini tentu meleset dari target, karena Timnas Vietnam U-23 awalnya ingin meraih medali, setidaknya perunggu.
Advertisement
Meski begitu, pelatih Timnas Vietnam U-23, Park Hang-seo mengatakan, tidak ada yang perlu disesali dari kegagalan meraih medali. Pasalnya, skuatnya sudah berusaha yang terbaik.
"Para pemain sudah berusaha keras, tapi hasilnya tidak sesuai harapan masyarakat Vietnam," ujar Park Hang-seo selepas laga.
Ungkapan terima kasih pun diucapkan pelatih asal Korea Selatan ini. Pencapaian ini menjadi raihan yang maksimal, setelah di Piala AFC U-23 2018, Januari lalu, Timnas Vietnam U-23 berhasil finis sebagai peringkat kedua.
"Saya yakin para pemain bisa bangkit di ajang lainnya. Para pemain selalu memberikan yang terbaik di setiap pertandingan yang dijalani," kata Park Hang-seo.
Setelah ini, target Vietnam adalah mengejar tiket lolos ke Olimpiade Tokyo 2020. Perjuangan pertama akan dijalani di kualifikasi Piala AFC U-23 2020 tahun depan.
*Update Terkini Asian Games 2018 mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di sini
Advertisement
Berita Terkait
-
Open Play 25 Agustus 2018 11:50
FOTO: Perjuangan Timnas Indonesia U-23 di 16 Besar Sepakbola Asian Games 2018
-
Tim Nasional 25 Agustus 2018 05:50
-
Tim Nasional 25 Agustus 2018 03:25
-
Tim Nasional 24 Agustus 2018 15:31
Ada Beto dan Lilipaly, Inilah Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 Melawan UAE
-
Tim Nasional 24 Agustus 2018 09:26
Jadwal 16 Besar Sepakbola Asian Games Hari Ini, Jumat 24 Agustus
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
BERITA LAINNYA
-
olahraga lain lain 21 Maret 2025 03:55
-
olahraga lain lain 18 Maret 2025 08:36
-
olahraga lain lain 17 Maret 2025 03:45
-
olahraga lain lain 15 Maret 2025 18:32
-
olahraga lain lain 13 Maret 2025 04:00
-
olahraga lain lain 6 Maret 2025 09:58
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...