Joss! Medali Emas Indonesia di SEA Games 2023 Bertambah Jadi 68

Joss! Medali Emas Indonesia di SEA Games 2023 Bertambah Jadi 68
Medali emas SEA Games 2023 Kamboja. (c) AP Photo/Tatan Syuflana

Bola.net - Kontingen Indonesia kembali mendapatkan tambahan medali emas di pentas SEA Games 2023 pada hari Minggu (14/05/2023) ini.

Terbaru, emas itu dipersembahkan oleh Lulut Gilang Saputra. Lulut terjung di cabang olahraga Wrestling nomor Men’s Grego Roman 87 kg.

Sebelumnya, Indonesia berhasil menambah empat medali emas di SEA Games 2023. Emas pertama disumbangkan Timnas Basket Putri Indonesia.

Lalu emas kedua didapat dari cabang olahraga angkat besi. Medali ini diraih berkat usaha Juliana Klarisa yang mentas di nomor 55kg Putri.

1 dari 2 halaman

Indonesia Naik Peringkat

Kemudian emas ketiga hari ini disumbangkan cabor judo. Dewa Kadek Rama Warma Putra meraih emas di nomor tarung kelas 66kg Putra.

Adapun emas keempat datang dari cabor Traditional Boat Race. Skuad Indonesia jadi terbaik di kelas Men’s 500 m 12 Crew. Kali ini Lulut Gilang Saputra membuat tim Merah-putih menorehkan emas yang ke-68.

Posisi kontingen Indonesia di SEA Games 2023 juga untuk sementara naik ke urutan tiga. Indonesia mengoleksi 68 medali emas sampai pukul 17.30 WIB.

2 dari 2 halaman

Sumbangan Emas Indonesia Hari Minggu, 14 Mei 2023

1.Bola Basket -Timnas putri

2. Angkat Besi - Juliana Klarisa - 55kg putri

3. Judo - Dewa Kadek Rama Warma Putra-kelas 66 kg putra

4. Traditional Boat Race - Men’s 500 m 12 Crew

5. Weightlifting - Women's 55kg a.n. Juliana Klarisa

6. Weightlifting - Men's 73kg a.n. Rizki Juniansyah

7. Wrestling - Men's Greco Roman 63kg a.n. Suparmanto

8. Wrestling - Men's Greco Roman 67kg a.n. Muhammad Aliansyah

9. Wrestling - Men's Greco Roman 77kg a.n. Andika Sulaeman

10. Wrestling - Men’s Grego Roman 87kg a.n. Lulut Gilang Saputra

Disadur dari: Bola.com/Penulis Aryo Atmaja
Published: 14/05/2023