Hasil Panjat Tebing Olimpiade 2024: Dua Wakil Indonesia Melaju ke Perempat Final

Hasil Panjat Tebing Olimpiade 2024: Dua Wakil Indonesia Melaju ke Perempat Final
Atlet panjat tebing putri Indonesia, Desak Made Rita Kusuma Dewi (c) Bola.com/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Hasil panjat tebing nomor speed putri hari ini Olimpiade 2024, Senin 5 Agustus 2024. Dua atlet Indonesia dipastikan melaju ke babak perempat final.

Hari ini, cabor panjat tebing sudah dimulai. Salah satu nomor yang dipertandingkan hari ini adalah nomor speed putri.

Indonesia mengirimkan dua wakil di nomor ini. Mereka adalah Desak Made dan Rajiah Salsabillah.

Bagaimana hasil kedua wakil Indonesia di babak kualifikasi ini? Simak selengkapnya di bawah ini.

1 dari 2 halaman

Desak Made Melenggang ke Perempat Final

Wakil pertama Indonesia, Desak Made dipastikan berhasil lolos ke babak perempat final.

Setelah mengalahkan wakil Prancis di pertandingan pertama, ia berhadapan dengan wakil Amerika Serika, Kelly Piper di babak eliminasi pertama. Di laga ini, Desak menunjukkan performa yang impresif.

Ia berhasil mencatatkan waktu 6.38 detik sementara lawannya hanya mencatatkan 8.43 detik. Sehingga Desak dipastikan lolos ke perempat final.

2 dari 2 halaman

Rajiah Salsabillah Lanjut ke Perempat Final

Wakil Indonesia kedua, Rajiah Salsabillah juga dipastikan melaju ke babak perempat final.

Di babak eliminasi pertama ini, ia berhadapan dengan wakil Spanyol, Romero. Di laga ini, Rajiah sebenarnya menjalani start yang apik.

Namun sayang di pertengahan, ia gagal menggapai pegangan sehingga ia terjatuh dan Romero berhasil menyelesaikan balapan.

Meski kalah, Rajiah berhasil lolos ke perempat final. Pasalnya ia mencatatkan waktu terbaik di antara atlet yang kalah dan lolos dengan predikat the fastets loser.