Emas Pertama Panjat Tebing Porprov Jatim Disabet Lamongan

Emas Pertama Panjat Tebing Porprov Jatim Disabet Lamongan
Imalia Marwati cs raih emas di Porprov Jatim (c) Fajar Rahman
Bola.net - Tim putri Kabupaten Lamongan sukses menyabet emas pertama cabang olahraga (cabor) Panjat Tebing Porprov IV Jatim yang diperebutkan hari ini Minggu (23/6) di GOR Wilis Madiun.

Lamongan yang diperkuat Dhorifatus Syafi'iyah, Imalia Marwati dan Nanda Dea Cahyaningtyas meraih skor terbaik dari nomor Lead Tim Putri. Keyakinan Lamongan kalau mereka bakal menyabet emas ini sudah terlihat begitu Imalia usai menaklukkan rintangannya. Meski belum diumumkan, tim Lamongan sudah bersorak merayakan emas pertama panjat tebing ini.

Sementara tim putri Kabupaten Gresik, meskipun Betti Nawafatus mampu meraih puncak mereka harus puas mendapatkan medali perak. Perolehan angka dari Putri Larasati dan Kharisma Ragil Rakasiwi tak mampu menyalip perolehan angka Lamongan.

Untuk, medali perunggu jatuh pada tim Kota Surabaya yang diperkuat Chendy Hikmawati, Ida Putri P S dan Rizky Bin Isnaini.

Tambahan satu emas ini membawa Lamongan naik ke peringkat tiga klasemen sementara perolehan medali dengan dua emas dan dua perak. Hingga berita ini diturunkan, Kediri yang menyabet enam emas di cabor Angkat Berat, sukses bertengger di puncak. Mereka menggeser perolehan medali Surabaya yang harus puas di peringkat kedua dengan empat emas dan dua perak. (fjr/dzi)