Dikalahkan Transgender, Selina Soule Minta Keadilan untuk Atlet Putri

Dikalahkan Transgender, Selina Soule Minta Keadilan untuk Atlet Putri
Selina Soule (c) The Australian

Bola.net - Atlet lari putri asal Connecticut, Amerika Serikat, Selina Soule, menarik perhatian dunia olahraga usai meminta keadilan untuk atlet-atlet putri usai ia dikalahkan oleh dua transgender dengan biologis laki-laki dalam nomor 55 meter di ajang regional New England.

Atlet berusia 16 tahun ini mengaku 'terpaksa' berkompetisi dengan dua atlet putra, karena meski lahir dengan sifat biologis laki-laki, keduanya kini diidentifikasi sebagai perempuan. Soule pun mengaku bahwa hal ini membuat atlet dengan biologis perempuan kecewa.

Menurutnya, atlet dengan biologis perempuan sejak awal sudah tahu bahwa, tak peduli seberapa keras mereka berusaha, maka atlet biologis laki-laki akan menang. "Saya kehilangan kesempatan untuk berkompetisi di trek kelas dunia," ujar Soule seperti yang dilansir CaldronPool.com.

1 dari 2 halaman

Kehilangan Banyak Peluang

"Saya kehilangan kesempatan untuk berkompetisi di hadapan pelatih universitas dan mendapat perhatian, dan saya kehilangan peluang untuk merebut gelar juara. Saya tahu saya bukan satu-satunya perempuan yang kehilangan peluang," lanjutnya.

"Tak terhitung banyaknya perempuan yang kehilangan peluang pertemuan, gelar juara, dan kehilangan semangat untuk berkompetisi sekeras mungkin, karena mereka tahu mereka takkan pernah cukup baik untuk berkompetisi dengan para atlet ini," tuturnya.

2 dari 2 halaman

Akan Dilakukan Inverstigasi

Soule pun tak sekadar mengeluh, ia pun meminta bantuan kepada Aliansi Pembelaan Kebebasan (ADF) untuk mengajukan komplain kepada Departemen Pendidikan untuk Hak-Hak Sipil Amerika Serikat, yang akhirnya setuju untuk melakukan investigasi.

Kini ADF pun telah meluncurkan sebuah petisi untuk mendorong Administrasi dan Anggota Kongres Presiden Donald Trump untuk menjamin masa depan perempuan muda dalam bidang atletik dan akademik.

Sumber: CaldronPool.com