Berikut Hasil Lengkap ONE Championship Tengah Pekan Ini

Berikut Hasil Lengkap ONE Championship Tengah Pekan Ini
One Championship (c) ONE

Bola.net - ONE Championship menggelar ajang tarung bebas (MMA) bertajuk ONE on TNT I di Singapore Indoor Stadium, pada 7 April 2021. Total, ada enam pertarungan yang dipertontonkan.

Pada laga utama, juara dunia ONE Flyweight, Adriano Moraes berhasil mengalahkan Demetrious Johnson yang sudah meraih 12 kali gelar juara dunia UFC. Petarung berjuluk Mikinho itu menang KO pada ronde kedua.

Moraes memanfaatkan jangkauannya dan meraih keunggulan saat mengitari lawan dari luar. Johnson pun mencoba menutup jarak dan menyudahi tekanan ke dalam.

Tapi, Moraes berhasil mendaratkan serangan mematikan dengan lutut. Ia akhirnya menyelesaikan duel dengan rentetan ground-and-pound di ronde kedua.

Laga utama lainnya antara mantan juara kelas lightweight, Eddie Alvarez versus Luri Lapicus yang merupakan peringkat kedua kelas tersebut berakhir kontroversial. Itu karena Alvarez melakukan serangan ilegal ke bagian belakang kepala lawan.

Alhasil, petarung asal Amerika itu mendapat kartu merah dan didiskualifikasi. Lapicus pun keluar sebagai pemenang.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Hasil Lengkap ONE on TNT I

1. Kejuaraan Dunia ONE Flyweight: Adriano Moraes mengalahkan Demetrious Johnson melalui KO pada menit 2:24 ronde 2.

2. Mixed Martial Arts - Lightweight: Iuri Lapicus mengalahkan Eddie Alvarez melalui Diskualifikasi pada menit 1:03 ronde 1.

3. Muay Thai - Catch Weight (61,5 KG): Rodtang Jitmuangnon mengalahkan Danial Williams melalui Keputusan dengan suara bulat.

4. Mixed Martial Arts - Welterweight: Raimond Magomedaliev mengalahkan Tyler McGuire melalui Keputusan dengan suara bulat.

5. Kickboxing - Featherweight: Enriko Kehl mengalahkan Chingiz Allazov melalui Split Decision.

6. Seni Bela Diri Campuran - Heavyweight: Oumar Kane mengalahkan Patrick Schmid melalui TKO pada menit 1:48 ronde 1.

(Bola.net/Fitri Apriani)