
Bola.net - Eks penggawa Timnas Prancis, Jerome Rothen, mengompori fans PSG agar mencemooh Lionel Messi jika ia balik lagi ke Paris.
Messi sempat membela PSG selama dua musim. Ia awalnya diterima dengan baik tapi sayang perpisahannya menyisakan cerita pahit bagi kedua pihak.
Messi sekarang ini sudah nyaman berada di Inter Miami. Namun ada kans La Pulga bakal balik lagi ke Paris.
Advertisement
Itu akan terjadi jika Messi terpilih masuk skuad Timnas Argentina yang akan bermain di Olimpiade 2024 Paris. Pelatih Tango, Javier Mascherano, sebelumnya mengisyaratkan dirinya akan menyertakan La Pulga ke dalam skuad asuhannya yang bakal berlaga di Prancis.
Maki Saja Messi
Peluang Lionel Messi balik ke Paris itu memantik perhatian Jerome Rothen. Pria berusia 45 tahun itu lantas mengompori para suporter PSG agar memaki Messi jika dia ternyata balik ke ibukota Prancis.
Rothen memprovokasi para suporter PSG itu karena dia merasa sakit hati pada Messi. Dia merasa La Pulga tak mengeluarkan kemampuannya secara maksimal selama bermain di Parc des Princes plus tak punya rasa respek pada para fans Les Parisiens.
"Kita tidak boleh melupakan apa yang tidak dia berikan. Sebagai orang Prancis dan Paris, melihatnya berparade bersama Argentina?" ucapnya pada Rothen S'enflamme, via Goal.
"Teman-teman, jika ada cara untuk membantah fakta bahwa Messi membuat kita kesal selama dua tahun, maki-maki dia," serunya.
"Dia mengatakan tinggal di Paris akan menjadi bencana dan dia belum menerima sambutan yang dia rasakan. Omong kosong!" ketusnya.
Messi Sama Saja Seperti Neymar
Jerome Rothen lantas mengatakan Lionel Messi termasuk pemain yang angkuh. Sifatnya itu disebutnya mirip dengan rekan setimnya di Barcelona dan PSG yakni Neymar.
"Dia berada di atas Menara Eiffel seperti Neymar. Setiap orang Prancis menunjukkan rasa hormat padanya ketika dia tiba," serunya.
"Anda mengharapkan rasa hormat sebagai balasannya, namun hal itu tidak pernah terwujud," ucap Rothen.
Klasemen Ligue 1
(Goal)
Baca Juga:
- Kacau! Gara-Gara Lionel Messi Absen di Hong Kong, Laga Argentina vs Nigeria di China Batal Digelar
- Aguero Ditawari Jersey Nomor 10 Messi di Barcelona, Kenapa Ditolak?
- Buka Suara Usai Dicemooh Fans di Hong Kong, Lionel Messi: Saya Sungguh Ingin Bermain, tapi...
- Setelah Hong Kong, Lionel Messi Kini Siap-siap Bikin Kecewa Penggemarnya di Jepang
- Waduh! Lionel Messi Tidak Main, Pemerintah Hong Kong Marah, Fans Minta Refund
- Dasar Garnacho! Diingatkan Jangan Selebrasi Kayak Ronaldo, Eh Malah Langsung Dicontohin
- Klaim Sensasional Eden Hazard: Saya Lebih Baik dari Cristiano Ronaldo!
- Al Nassr 6-0 Inter Miami: Leo Messi Main Cuma 10 Menit Akhir, Takut Kalah Ya?!
- Momen Cristiano Ronaldo Mesam-Mesem Melihat Al Nassr Bantai Klub Lionel Messi, Inter Miami 6-0
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 13 Februari 2024 22:48
Setelah PSG, Barcelona Juga Dikabarkan Serius Ingin Angkut Leao dari Milan
-
Liga Spanyol 13 Februari 2024 18:40
-
Liga Champions 13 Februari 2024 11:01
-
Liga Spanyol 12 Februari 2024 19:40
Pesan Rodrygo ke Kylian Mbappe: Yuk, Ke Real Madrid, Bisa Yuk!
-
Liga Champions 12 Februari 2024 15:01
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 11:00
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 11:00
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 10:56
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 10:42
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 10:30
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 10:22
BERITA LAINNYA
-
liga eropa lain 20 Maret 2025 16:00
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 13:25
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 05:40
-
liga eropa lain 18 Maret 2025 08:21
-
liga eropa lain 16 Maret 2025 23:32
-
liga eropa lain 16 Maret 2025 14:56
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...