
Bola.net - - Pelatih PSG, Thomas Tuchel, memberikan pujian kepada salah satu pemainnya yakni Marco Verratti. Pemain yang berposisi sebagai gelandang tersebut dipuji oleh Tuchel sebagai salah satu pemain terbaik di dunia.
Verratti memiliki peran yang sangat sentral dalam permainan PSG dalam beberapa musim terakhir, tidak terkecuali saat tonggak kepelatihan dipegang oleh Tuchel.
Meskipun sempat cedera pada awal musim, namun kini Verratti mampu menemukan performa terbaik dan terus jadi pilihan utama di PSG. Salah satu penampilan terbaik Verratti adalah saat membawa PSG menang 6-1 atas Red Star di Liga Champions.
Advertisement
Di bawah ini adalah sanjungan dari Tuchel untuk Verratti:
Terbaik Dunia
Verratti sejak lama disebut sebagai salah satu talenta terbaik di posisi gelandang. Bukan hanya untuk PSG, Verratti juga menjadi andalan di Timnas Italia. Tuchel pun tak ragu memujinya dengan label salah satu pemain terbaik dunia.
“Bagi saya, apa yang dilakukan oleh Verratti bukan hal yang mengejutkan. Verratti adalah pemain yang sangat penting. Dia adalah pemain yang luar biasa,” puji Tuchel dikutip dari FourFourTwo.
“Verratti adalah salah satu pemain terbaik dunia.Dia merupakan solusi ketika dalam kondisi buntu, juga saat di ruang yang sempit. Dia sangat percaya diri dan dia bekerja seperti orang gila ketika dalam situasi kehilangan bola,” sambung pelatih asal Jerman.
Berharap Diterima Fans
Musim 2018/19 adalah musim pertama Tuchel bersama PSG. Mantan pelatih Borussia Dortmund pun berharap jika dirinya bisa diterima oleh fans PSG. Apalagi, sejauh ini mereka meraih hasil yang bagus dengan menang pada delapan laga perdana Ligue 1.
“Ini hasil yang sangat bagus untuk kami, juga untuk para penggemar kami. Saya ingin para penggemar jatuh cinta dengan tim ini, kami punya pemain terbaik dunia. Bagi kami, hal tersebut sangat penting,” tutup Tuchel.
Berita Video
Pada pembukaan Asian Games 2018, Presiden Joko Widodo membuat kagum dengan aksi bermotor yang dilakukan. Nah, apa yang dilakukan Jokowi pada pembukaan Asian Para Games 2018? Simak dalam video berikut ini:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 6 Oktober 2018 10:00
-
Liga Spanyol 5 Oktober 2018 12:45
Adrien Rabiot Tolak Kontrak Baru, Barcelona dan Liverpool Siaga
-
Liga Italia 4 Oktober 2018 15:25
-
Liga Champions 4 Oktober 2018 11:30
-
Liga Champions 4 Oktober 2018 11:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:27
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
BERITA LAINNYA
-
liga eropa lain 21 Maret 2025 14:45
-
liga eropa lain 20 Maret 2025 16:00
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 13:25
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 05:40
-
liga eropa lain 18 Maret 2025 08:21
-
liga eropa lain 16 Maret 2025 23:32
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...