Tolak Juventus, Wonderkid Ini Pilih Gabung Monaco

Tolak Juventus, Wonderkid Ini Pilih Gabung Monaco
Pietro Pellegri resmi bergabung ke AS Monaco (c) ASM

Bola.net - - Wonderkid Italia, Pietro Pellegri akhirnya memilih meninggalkan Genoa dan bergabung dengan klub Ligue 1, AS Monaco jelang berakhirnya jendela transfer Januari ini.

Lewat laman resminya, Monaco menyatakan bahwa Pellegri mendapat kontrak jangka panjang. Meski harganya tak disebutkan, tapi media-media menyebut Monaco harus mengeluarkan uang senilai 20 juta euro untuk memboyong pemuda 16 tahun itu ke Stade Louis II.

Monaco mendatangkan Pellegri untuk menggantikan Guido Carrillo yang sehari sebelumnya telah merampungkan kepindahan ke klub Premier League, Southampton.

"Saya sangat senang bisa bergabung dengan AS Monaco. Saya dengan cepat yakin dengan proyek klub yang membantu para pemain muda seperti saya untuk bisa tumbuh dan berkembang di masa depan," ujar Pellegri.

"Saya akan bekerja keras untuk menjadi pemain utama di klub," tandasnya.

Keputusan Pellegri menerima pinangan Monaco cukup mengejutkan mengingat sebelumnya ia lebih difavoritkan hengkang ke klub raksasa Serie A, Juventus.