Thiago: Pep Adalah Alasan Saya Pilih Bayern

Thiago: Pep Adalah Alasan Saya Pilih Bayern
Thiago dan Pep Guardiola semasa di Barcelona. (c) AFP
Bola.net - Thiago Alcantara telah resmi berbaju Bayern Munich. Ia menuturkan bahwa Pep Guardiola-lah yang berada di balik kepindahannya tersebut.

Pemain 22 tahun tersebut mengatakan bahwa daya tarik bermain sepak bola yang ditawarkan Guardiola, membuat ia yakin untuk menandatangani kesepakatan bersama Bayern. Apalagi, Pep adalah mantan pelatihnya semasa di Barcelona.

"Saya sangat bahagia. Jika ada satu hari dalam hidup anda dimana anda sangat bahagia, maka inilah hari itu. Saya senang berada di klub besar seperti Bayern Munich," ujar Thiago seperti dirilis di website resmi klub.

"Tim memainkan sepakbola yang sangat bagus dan saya juga percaya kedatangan Pep Guardiola akan memberikan dorongan ekstra. Kami sudah saling kenal dalam waktu yang lama, dia adalah pelatih yang memberi saya keyakinan besar. Ada beberapa pelatih di dunia dengan kemampuannya masing-masing. Dan Pep merupakan alasan penting mengapa saya menuju Munich," tuturnya. [initial]

Thiago Berpamitan Kepada Skuad Barca

Demi Cabut ke Bayern, Thiago Rogoh Kocek Sendiri?

Bayern Resmi Dapatkan Thiago

Lima Striker Yang Berpotensi Akan Segera Hengkang

Lima Pemain Termahal Sejauh ini

10 Pemain Yang Bertahan di Satu Klub Hingga Kini

Lima Transfer Gagal Manchester City

10 Stadion Wajib 'Diziarahi' di Dunia (gl/gag)