Ter Stegen: Valdes Terbaik, Barca Terbesar

Ter Stegen: Valdes Terbaik, Barca Terbesar
Marc Andre Ter Stegen (c) Borussia.de
Bola.net - Rumor kepindahan kiper muda asal Jerman, Marc-Andre Ter Stegen menuju Barcelona semakin santer terdengar. Awal pekan ini harian Bild memberitakan bahwa kedua kubu telah mencapai kesepakatan pra-kontrak untuk transfer yang baru akan direalisasikan musim depan tersebut.

Penggawa Borussia Moenchengladbach tersebut tidak menampik secara terang-terangan mengenai adanya minat dari Barca. Saat dimintai pendapatnya mengenai sosok yang kini mengawal gawang Barca, Ter Stegen memuji kiper Blaugrana saat ini, Victor Valdes sebagai salah satu kiper terbaik dunia saat ini.

"Victor adalah salah satu kiper terbaik di dunia. Ia telah melakukan pekerjaan luar biasa bersama Barca selama bertahun-tahun," puji Ter Stegen seperti dilansir Sport.

"Barca sendiri juga merupakan salah satu klub terbesar di dunia dan juga raksasa di Eropa. Selain itu, sebagai klub mereka juga punya kultur yang istimewa."

Valdes sendiri sudah menyatakan akan hengkang dari Camp Nou akhir musim ini, oleh karena itulah Barca sudah bergerak mencari penggantinya sejak sekarang. Selain Ter Stegen, nama lain yang juga menjadi kandidat kuat adalah kiper Atletico Madrid, Thibaut Courtois.[initial]

 (sp/mri)