Tangani Bayern, Pep Guardiola Siap Tantang Mantan Klubnya

Tangani Bayern, Pep Guardiola Siap Tantang Mantan Klubnya
Pep Guardiola. (c) AFP
Bola.net - Mulai musim depan, Pep Guardiola bakal menangani raksasa Jerman, Bayern Munich. Kabarnya, Pep akan mempersiapkan sebuah pertandingan ujicoba melawan klub lamanya, Brescia.

Mantan pelatih Barcelona tersebut akan menghabiskan waktu selama satu pekan bersama tim barunya pada musim panas mendatang. Mereka akan melakukan pemusatan latihan pre-season di Arco di Trento, Italia.

Rumor menyebutkan bahwa, secara personal Pep menginginkan sebuah pertandingan ujicoba melawan Brescia. Klub yang pernah ia bela pada tahun 2001-2002, dan 2003 silam.

Jika hal tersebut benar-benar terwujud, pertandingan ujicoba tersebut akan menyedot banyak perhatian. Mengingat sebelumnya Bayern juga akan bermain menghadapi Milan, Manchester City, dan Sao Paulo. [initial]

 (foti/gag)