Tak Silau Oleh Uang, Reus Ogah Gabung Bayern

Tak Silau Oleh Uang, Reus Ogah Gabung Bayern
Marco Reus (c) AFP
Bola.net - Nasib buruk tengah dialami Borussia Dortmund yang kehilangan dua pemain terbaik mereka ke Bayern Munich dalam jangka waktu setahun. Setelah Mario Gotze hengkang ke Allianz Arena musim panas lalu dengan tebusan 32 juta Pounds, Mei nanti giliran striker Robert Lewandowski yang akan bergabung dengan Bayern dengan free transfer.

Situasi tersebut tentu memunculkan spekulasi tentang siapakah bintang Dortmund selanjutnya yang akan dicomot oleh Die Roten. Salah satu gelandang terbaik Die Borussien, Marco Reus menenangkan para suporter dengan berjanji tak akan pernah menyeberang ke Kota Munich.

"Saya berharap yang terbaik untuk Lewandowski dan Gotze, namun Bayern tak akan pernah bisa mendapatkan saya," tegas pemain berusia 24 tahun ini.

"Uang bukanlah segalanya bagi saya."

Reus bergabung dengan Dortmund pada musim panas 2012 lalu dengan tebusan 17 juta Euro dari Borussia Moenchengladbach. Setelah membawa timnya menjadi runner up Bundesliga dan Liga Champions musim lalu, Reus mengantar klubnya menjuarai DFL Supercup awal musim ini dengan mengalahkan Bayern 4-2.  (mrr/mri)