Tak Selamanya Ancelotti Kalem di Pinggir Lapangan

Tak Selamanya Ancelotti Kalem di Pinggir Lapangan
Carlo Ancelotti (c) FC Bayern
- Bomber Bayern Munchen, Thomas Muller, menyebut bahwa Carlo Ancelotti memang pelatih yang kalem, namun ada kalanya ia bisa bersikap keras pada para pemainnya.


Ancelotti adalah salah satu pelatih terbaik di dunia saat ini. Namun ia dikenal memiliki pembawaan yang kalem dan santai kala mendampingi anak-anak asuhnya berlaga. Ia beda dengan Josep Guardiola maupun Jurgen Klopp dan Antonio Conte yang bisa sangat ekspresif di pinggir lapangan.


Akan tetapi, menurut Muller Ancelotti bukannya pelatih yang selalu bersikap tenang dan kalem. Jika diperlukan ia pun bisa jadi sangat keras dan tegas.


"Sifat aslinya baik dan positif di saat-saat krisis, karena ia tidak mengizinkan adanya kegelisahan," kata Muller pada Kicker.


"Tapi jika diperlukan tim kami pasti bisa juga ditindak dengan tegas. Saya tidak melihat adanya bahaya dari kondisi kami yang mengendur. Kami harus tetap fokus," tegasnya. [initial]


 (kck/dim)