Schalke Siapkan Gaji Tinggi Untuk Huntelaar

Schalke Siapkan Gaji Tinggi Untuk Huntelaar
Klaas-Jan Huntelaar. © AFP
Bola.net - Schalke 04 sedang menyiapkan tawaran perpanjangan kontrak pada striker haus gol mereka, Klaas-Jan Huntelaar.

The Miners rencananya akan menawarkan kontrak baru berdurasi tiga tahun dan akan dibayar delapan juta euro per-musim. Schalke ingin menjaga strikernya tersebut untuk menutupi kurangnya lini depan mereka setelah ditinggalkan Raul akhir musim lalu.

Kontrak pemain berjuluk The Hunter ini masih tersisa satu tahun di Veltins Arena. Apabila dia menandatangani kontrak baru tersebut maka mantan punggawa Real Madrid ini akan bertahan di Schalke hingga 2015 nanti.

Musim lalu, pemain timnas Belanda berusia 28 tahun ini berhasil menciptakan 29 gol dari 32 penampilannya berseragam biru Schalke di Bundesliga. Maka dari itu, sepertinya pemilik klub akan melakukan apa saja untuk menjaga pemain potensialnya tersebut agar tidak pergi dari Gelsenkirchen. (sn/ctr)