Schalke 04: Papadopulus Milik Kami, Bukan Liverpool

Schalke 04: Papadopulus Milik Kami, Bukan Liverpool
Kyriakos Papadopoulus. AFP
Bola.net - Direktur umum Schalke 04, Horst Heldt membantah adanya negosiasi yang mengaitkan kepindahan Kyriakos Papadopoulus ke Liverpool pada bursa transfer musim panas.

Dalam beberapa bulan terakhir, pemain bertahan 21 tahun itu kerap diberitakan bakal merapat ke Anfield. Terakhir ada rumor yang mengatakan bahwa Schalke dan Liverpool telah sepakat melepas Papadopoulus di angka £15 juta pounds.

Namun, berita itu langsung dibantah oleh Heldt. Ia mengatakan Schalke 04 belum menerima tawaran resmi dari Liverpool atau klub-klub lain yang dikaitkan dengan Papadopoulus.

"Menanggapi rumor yang beredar, saya tegaskan berita itu murni rumor media saja. Kami bahkan belum menerima tawaran dari klub manapun untuk Papadopoulus, termasuk Liverpool," ujar Heldt kepada Reviersport.

"Kami sangat puas dengan kinerja Papadopoulus, dan Schalke berniat meneruskan kerjasama dengan pihak yang bersangkutan."[initial]

Liverpool dan Dortmund Bersaing Gaet Rondon

Legenda Liverpool Ingin Suarez Secepatnya Dilepas

Relakan Bale ke Madrid, Spurs Ingin Bajak Suarez?

Frustrasi Buru Suarez, Arsenal Beralih ke Alexis Sanchez (rvrs/rdt)