Rummenigge Kagumi Skill Lewandowski

Rummenigge Kagumi Skill Lewandowski
Robert Lewandowski. (c) afp
Bola.net - Salah satu petinggi Bayern Munich, Karl-Heinz Rummenigge, mengaku mengagumi skill yang dimiliki oleh Robert Lewandowski dan tak sabar ingin segera melihatnya beraksi bersama Die Roten musim depan.

Bomber asal Polandia tersebut musim lalu masih memperkuat Borussia Dortmund. Namun, kontraknya berakhir musim ini dan musim depan, ia telah sepakat untuk membela Bayern.

Pemain berusia 25 tahun tersebut dalam tiga musim terakhir di kompetisi Bundesliga selalu mencetak lebih dari 20 gol. Dengan kehandalannya di depan gawang lawan tersebut, Rummenigge pun mengaku kagum, dan tak sabar melihatnya memperkuat Bayern musim depan.

"Robert adalah penyerang kelas dunia. Fans Bayern di manapun pasti bakal tak sabar untuk segera melihatnya bermain bagi kami," ujarnya dalam situs resmi klub.

"Dia mencetak banyak gol bagi Dortmund. Dia bekerja keras bagi timnya dan dia menggunakan fisiknya untuk meraih hasil yang optimal, walau dia sesungguhnya tak sebesar itu. Dan saya dengar dia juga merupakan seorang model profesional," pungkasnya. [initial]

  (sw/dim)