Ribery Tak Terganggu Rumor Reus

Ribery Tak Terganggu Rumor Reus
Franck Ribery. (c) AFP
Bola.net - Franck Ribery merasa yakin sepenuhnya bila dirinya masih bisa tetap menjadi pemain penting di Bayern Munich, meski klubnya dikabarkan ingin mendatangkan Marco Reus dari Borussia Dortmund.

Kubu Bayern memang sudah berulangkali menyatakan ketertarikannya untuk merekrut Reus. Apalagi Reus punya klausul khusus yang membuatnya bisa meninggalkan klub dengan jumlah tawaran yang tidak terlalu mahal.

Meskipun begitu Ribery menyatakan masih kuat bersaing dengan semua pemain yang menghuni skuat Bayern mengingat usianya sudah tidak muda lagi. Oleh karena itu ia tidak merasa terancam apabila Reus datang ke Allianz Arena di masa mendatang.

"Reus adalah pemain yang bagus. Tapi saya masih tetap di sini untuk sementara waktu, bahkan jika saya sudah menginjak usia 32," ucap Ribery kepada Kicker.

"Saya telah memenangkan segalanya dengan klub ini dan memimpikan memenangkan banyak gelar. Saya tahu masih bisa membantu. Saya merasa baik-baik saja, suasana hati saya sudah lebih baik lagi. Saya masih pemain utama di tim ini."[initial]

 (sw/ada)