Ribery: Saya Salah Satu Pemain Terbaik Dunia

Ribery: Saya Salah Satu Pemain Terbaik Dunia
Ribery merasa berada di puncak karier. (c) BM
Bola.net - Forward Bayern Munich Frank Ribery menyatakan rasa senangnya karena bisa tampil gemilang musim ini. Saking bangganya dengan performanya, Ribery merasa menjadi salah satu pemain terbaik di dunia saat ini.

Pemain timnas Prancis ini telah mencetak empat gol dalam 13 penampilannya bersama Bayern musim ini. Ia juga telah mengkreasikan tujuh gol bagi rekan-rekannya.

Ribery mengaku belum pernah bermain sebaik ini sebelumnya. Ia merasa musim ini merupakan puncak kariernya karena bisa konsisten bermain di level atas.

"Saya tak pernah merasa sebaik ini sebelumnya. Saya tengah berada di puncak karier saya. Saya sudah menjadi salah satu pemain terbaik dan terpenting di dunia saat ini. Semua orang mengenal saya dan menaruh respek terhadap kemampuan saya. Saya akan berusaha keras untuk mempertahankan performa ini," ujar Ribery seperti dilansir Kicker.

Musim ini Bayern Munich berhasil mengambil kembali dominasi Bundesliga dari genggaman Borussia Dortmund. Meski sudah unggul cukup jauh di papan klasemen, Ribery berharap rekan-rekannya tidak terbuai dan tetap mewaspadai ancaman tim-tim rival. (gl/hsw)