Ribery: Beri Banyak Trofi untuk Barca, Guardiola Terbaik Dunia

Ribery: Beri Banyak Trofi untuk Barca, Guardiola Terbaik Dunia
Franck Ribery. (c) AFP
Bola.net - Franck Ribery memberikan pujian setinggi langit pada bosnya di Bayern Munich, Josep Guardiola.

Sebelumnya, pelatih yang sudah memberi begitu banyak gelar semasa menangani Barcelona tersebut diisukan bakal hengkang dari Bayern dan kembali ke Catalan, usai tak kunjung mengikat kontrak baru di klub.

"Tanpa ragu ia merupakan pelatih terbaik yang pernah saya miliki. Saya tidak pernah menemui pelatih yang punya pengetahuan begitu luas tentang sepakbola. Level detail yang ia miliki sungguh luar biasa," tutur Ribery pada Daily Mail.

"Saya punya hubungan yang luar biasa dengannya. Saya senang ia bergabung dengan Bayern. Ia sudah memenangkan banyak trofi di Barcelona dan menunjukkan kualitasnya di Bayern. Kami belajar banyak darinya. Saya pikir ia akan terus berada di Bayer usai 2016, namun keputusan final ada di tangannya," pungkasnya. [initial]

 (tdm/rer)