Resmi Tinggalkan Dortmund, Thomas Tuchel ke Arsenal?

Resmi Tinggalkan Dortmund, Thomas Tuchel ke Arsenal?
Thomas Tuchel (c) AFP

Bola.net - - Pelatih Thomas Tuchel telah memutuskan untuk menyudahi kontraknya dengan Borussia Dortmund lebih cepat dari waktu yang seharusnya. Hal ini kemudian dikaitkan dengan rumor yang menyebut bahwa ia masuk sebagai kandidat pelatih anyar .

Tuchel sebenarnya memiliki kontrak dengan Dortmund hingga Juni tahun 2018 mendatang. Namun, pelatih berusia 44 tahun telah mencapai kata sepakat dengan Dortmund untuk tidak lagi bekerja sama pada musim depan. Padahal, Tuchel baru saja memberi gelar DFB Pokal bagi Marco Reus dan kolega.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada Thomas Tuchel atas keberhasilan di Dortmund," buka CEO Dortmund, Hans-Joachim Watzke di laman resmi klub.

"Kami ingin Tuchel mendapatkan yang terbaik di masa depan. Dortmund tidak akan membahas dengan detail alasan di balik keputusan yang sudah melalui proses yang amat panjang ini. Klub yang menegaskan bahwa keputusan ini tidak didasarkan pada adanya perbedaan pendapat di antara kedua kubu," sambungnya.

"Borussia Dortmund selalu lebih penting daripada individu seseorang," tutup Watzke.

Kabarnya, keputusan ini juga tidak lepas dari rumor yang menyebut bahwa Tuchel masuk dalam kandidat pengganti Arsene Wenger sebagai pelatih baru Arsenal musim depan. Saat ini, pihak Arsenal dan Wenger sedang melakukan pembicaraan intensif menyangkut kontrak Wenger yang akan habis bulan depan.