Ranieri Tepis Isu Perselisihan dengan Falcao

Ranieri Tepis Isu Perselisihan dengan Falcao
Ranieri membantah ia memiliki perselisihan dengan Falacao. (c) AFP
Bola.net - Radamel Falcao ditarik keluar lapangan saat Monaco menghadapi Nantes di lanjutan Ligue 1 pekan lalu. Kala itu kedudukan masih 0-0 dan penyerang asal Kolombia itu nampak tak senang saat ia diganti oleh pemain lain.

Meski demikian, Claudio Ranieri, pelatih Monaco, menepis adanya isu yang menyebut bahwa kini ia dan Falcao mengalami perselisihan. Menurut pelatih asal Italia itu, ia membuat keputusan yang benar dan wajar jika Falcao sedikit marah.

"Saya tidak ingin mengambil resiko dengan Falcao karena ia masih mengalami sedikit rasa sakit, namun sebelum laga berjalan akhirnya saya memutuskann untuk tetap memainkannya," jelas Ranieri menurut laporan yang diturunkan oleh Soccernews.

"Saya rasa normal baginya untuk kecewa karena digantikan oleh pemain lain. Namun seperti yang saya katakan, saya memilih untuk tidak mengambil resiko malam ini," tutupnya.

Monaco sendiri akhirnya mampu menang 1-0 di laga itu melalui gol tunggal yang dicetak oleh Mounir Obbadi. [initial]

 (soc/rer)