
Bola.net - Neymar mengambil keputusan besar dengan meneken kontrak baru bersama PSG. Sabtu (8/5/2021), Winger Brasil ini dipastikan bertahan sampai tahun 2025.
Kontrak baru ini keputusan besar bagi Neymar. Dengan bertahan di PSG, artinya dia harus yakin bisa mencapai level top bersama tim Prancis tersebut.
Sejauh ini Neymar telah meraih 9 trofi bersama PSG, di antaranya termasuk 3 gelar Ligue 1. Namun, trofi impian mereka Liga Champions masih belum juga diraih.
Advertisement
Neymar tahu keputusannya bertahan adalah keputusan besar. Lalu apa katanya?
Sudah Berubah
Neymar tiba di PSG tahun 2017 dengan keyakinan besar, tapi beberapa tahun lalu dia sempat menyesali keputusannya dan memberontak ingin pulang ke Barcelona.
Kini, di usia 29 tahun, Neymar mengaku sudah jadi pemain yang berbeda. Dia mengalami perkembangan pesat dalam beberapa tahun terakhir di Paris.
"Saya telah banyak berubah. Saya telah banyak belajar. Ada beberapa hal yang telah terjadi seharusnya tidak perlu terjadi. Kami pernah berseteru, beberapa momen menyedihkan, tapi secara keseluruhan evolusi saya sangat positif," kata Neymar di laman resmi PSG.
"Saya bahagia, saya bangga bisa menjadi bagian dari sejarah PSG. Saya kira saya telah berkembang sebagai pria, sebagai manusia, juga sebagai pemain."
"Jadi saya sangat senang bisa memperpanjang kontrak saya," imbuhnya.
Coba kejar Liga Champions
Kini, dengan memperpanjang komitmen bersama PSG, Neymar seharusnya tahu bahwa keberhasilannya hanya akan dinilai dari trofi Liga Champions. Hanya trofi itu yang bisa membuatnya mencapai level top.
"Saya sangat senang bisa memperpanjang kontrak bersama PSG sampai 2025. Faktanya saya sangat bahagia bisa bertahan di sini empat tahun lagi dan menjadi bagian dari proyek klub," lanjut Neymar.
"Saya akan mencoba meraih banyak gelar juara, mencoba mencapai mimpi terbesar kami di Liga Champions."
"Jadi saya senang bisa bertahan dan memperpanjang kokntrak saya," tutupnya.
Sumber: PSG
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa Lain 8 Mei 2021 20:56
-
Liga Inggris 6 Mei 2021 18:21
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
BERITA LAINNYA
-
liga eropa lain 21 Maret 2025 14:45
-
liga eropa lain 20 Maret 2025 16:00
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 13:25
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 05:40
-
liga eropa lain 18 Maret 2025 08:21
-
liga eropa lain 16 Maret 2025 23:32
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...