PSG Siapkan Kontrak Baru untuk Laurent Blanc

PSG Siapkan Kontrak Baru untuk Laurent Blanc
Laurent Blanc (c) AFP
- Seolah ingin menepis rumor yang mengaitkan mereka dengan Jose Mourinho, manajemen Paris Saint-Germain dilaporkan telah menyiapkan tawaran kontrak baru kepada pelatih mereka Laurent Blanc.


Blanc yang tahun ini memasuki usia ke-50 memang sudah memasuki fase akhir kontranya bersama PSG. Jika tidak ada pembaruan, maka kedua kubu akan berpisah pada akhir musim nanti.


Namun, kesuksesan Blanc menjadikan PSG sebagai penguasa Ligue 1 nampaknya menjadi kredit tersendiri untuk manajemen PSG. Hal tersebut membuat mereka telah menyiapkan kontrak berdurasi empat tahun atau hingga 2019 mendatang kepada eks pemain belakang Manchester United tersebut.


Kendati sempat menelan kekalahan dari Real Madrid di Liga Champions, namun secara umum perjalanan PSG musim ini berjalan mulus. Mereka bahkan belum terkalahkan dari 13 laga di Ligue 1. Hal tersebut membuat Zlatan Ibrahimovic dkk unggul 10 angka di atas Olympique Lyon yang berada di peringkat kedua klasemen Ligue 1. [initial]

 (who/asa)