Prediksi Montpellier vs PSG 15 Mei 2022

Prediksi Montpellier vs PSG 15 Mei 2022
Liga Prancis/Ligue 1: Montpellier vs PSG (c) Bola.net

Bola.net - PSG akan main tandang melawan tim papan tengah Montpellier pada pekan ke-37 Ligue 1 2021/22, Minggu 15 Mei 2022. Pertandingan Liga Prancis di Stade de la Mosson ini dijadwalkan kick-off jam 02:00 WIB.

PSG sudah mengunci gelar juara di pekan ke-34. Sementara itu, Montpellier sudah aman dari ancaman degradasi, tapi juga sudah tak punya peluang untuk menembus zona Eropa.

Montpellier tanpa satupun kemenangan dalam tujuh laga terakhirnya. Mereka dua kali imbang dan lima kali kalah. Terkini, satu gol Joris Chotard tak cukup untuk menghindarkan Montpellier dari kekalahan di markas Clermont Foot, di mana mereka takluk 1-2.

Di lain pihak, PSG ditahan sang tamu Troyes 2-2 di laga terakhir mereka. Sempat unggul 2-0 lewat gol Marquinhos dan penalti Neymar, PSG akhirnya gagal menang.

Dengan hasil itu, berarti PSG telah melalui tiga laga terakhir semuanya dengan hasil imbang. Sebelum imbang dengan Troyes, PSG juga ditahan Lens 1-1 dan Strasbourg 3-3.

1 dari 4 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Perkiraan Susunan Pemain

Kiper PSG, Gianluigi Donnarumma (c) AP Photo

Montpellier (3-4-1-2): Bertaud; Cozza, Esteve, Mendes; Souquet, Chotard, Ferri, Oyongo; Mollet; Mavididi, Germain.

Pelatih: Olivier Dall'Oglio.

PSG (4-3-3): Donnarumma; Hakimi, Marquinhos, Ramos, Mendes; Pereira, Gueye, Verratti; Di Maria, Messi, Mbappe.

Pelatih: Mauricio Pochettino.

2 dari 4 halaman

Head-to-Head dan Performa

Head-to-Head dan Performa

Pemain PSG, Angel Di Maria (c) AP Photo

Head-to-Head di Ligue 1

  • Pertemuan: 59
  • Montpellier menang: 13
  • Gol Montpellier: 59
  • Imbang: 19
  • PSG menang: 27
  • Gol PSG: 99.

5 Pertemuan Terakhir

  • 26-09-2021 PSG 2-0 Montpellier (Ligue 1)
  • 13-05-2021 Montpellier 2-2 PSG (Coupe de France)
  • 23-01-2021 PSG 4-0 Montpellier (Ligue 1)
  • 06-12-2020 Montpellier 1-3 PSG (Ligue 1)
  • 01-02-2020 PSG 5-0 Montpellier (Ligue 1).

5 Pertandingan Terakhir Montpellier (S-K-K-S-K)

  • 17-04-22 Montpellier 0-0 Reims (Ligue 1)
  • 21-04-22 Lens 2-0 Montpellier (Ligue 1)
  • 23-04-22 Lyon 5-2 Montpellier (Ligue 1)
  • 01-05-22 Montpellier 2-2 Metz (Ligue 1)
  • 08-05-22 Clermont Foot 2-1 Montpellier (Ligue 1).

5 Pertandingan Terakhir PSG (M-M-S-S-S)

  • 18-04-22 PSG 2-1 Marseille (Ligue 1)
  • 21-04-22 Angers 0-3 PSG (Ligue 1)
  • 24-04-22 PSG 1-1 Lens (Ligue 1)
  • 30-04-22 Strasbourg 3-3 PSG (Ligue 1)
  • 09-05-22 PSG 2-2 Troyes (Ligue 1).
3 dari 4 halaman

Statistik dan Prediksi Skor

Statistik dan Prediksi Skor

Pemain PSG, Kylian Mbappe (c) AP Photo
  • Montpellier tanpa kemenangan dalam 7 laga terakhirnya di Ligue 1 (M0 S2 K5).
  • Montpellier selalu kebobolan minimal 2 gol dalam 4 laga terakhirnya di Ligue 1.
  • Montpellier tanpa kemenangan dalam 6 laga kandang terakhirnya di Ligue 1 (M0 S3 K3).
  • PSG selalu meraih hasil seri dalam 3 laga terakhirnya di Ligue 1.
  • PSG tak terkalahkan dalam 7 laga terakhirnya di Ligue 1 (M4 S3 K0).
  • PSG cuma mencatatkan 1 clean sheet dalam 8 laga terakhirnya di Ligue 1.
  • PSG selalu mencetak minimal 3 gol dalam 3 laga tandang terakhirnya di Ligue 1.
  • PSG selalu menang dalam 5 laga terakhirnya melawan Montpellier di Ligue 1.
  • PSG selalu mencetak minimal 2 gol dalam 9 laga terakhirnya melawan Montpellier di semua kompetisi.

Prediksi skor akhir: Montpellier 1-3 PSG.