Pindah ke Madrid? Aubameyang: Asal Bukan ke Bayern!

Pindah ke Madrid? Aubameyang: Asal Bukan ke Bayern!
Pierre-Emerick Aubameyang (c) Borussia Dortmund

Bola.net - - Penyerang Pierre-Emerick Aubameyang tidak menutup pilihan untuk pindah dari Borussia Dortmud. Termasuk bergabung dengan Real Madrid. Klub yang selama ini santer dikabarkan tertarik pada jasa Aubameyang.

Aubameyang menyebut bahwa semua kemungkinan masih bisa terjadi. Namun, sejauh ini ia masih merasa nyaman bersama Dortmund. Di musim depan? Tidak bisa diprediksi.

"Tidak ada yang bisa memprediksi masa depan. Satu-satunya hal yang pasti adalah saat ini saya masih di Dortmund dan saya merasa bahagia," terang Aubameyang.

"Saya tidak bisa mengatakan bahwa saya akan bertahan selama dua, lima atau 10 tahun lagi. Ada kemungkinan bahwa pada bulan Juni klub datang dan mencapai kata sepakat dengan Dortmund. Tapi saya masih tidak memikirkannya," sambung eks pemain AC Milan ini.

Peluang untuk meninggalkan Dortmund memang masih dibuka. Namun, kapten timnas Gabon ini berkomitmen untuk tidak menyeberang ke Bayern Munchen. Klub yang menjadi rival sengit Dortmund di Jerman.

"Saya tidak akan pindah ke Bayern," tegasnya.