'PHP' Arsenal dan Atletico, Tagliafico Tambah Masa Abdi di Ajax

'PHP' Arsenal dan Atletico, Tagliafico Tambah Masa Abdi di Ajax
Nicolas Tagliafico (c) AFP

Bola.net - - Harapan untuk mendapatkan bintang Ajax, Nicolas Tagliafico, sepertinya harus dikubur oleh Arsenal dan Atletico Madrid dalam-dalam. Sebab bek asal Argentina tersebut telah memperpanjang kontraknya untuk satu musim lagi.

Nama Tagliafico terus diberitakan bakalan bergabung dengan klub besar Eropa lainnya musim depan, seperti Arsenal dan Atletico Madrid. Hal itu tak lepas dari performa apiknya bersama Ajax, terlebih di ajang Liga Champions.

Ia memegang peran penting dalam keberhasilan Ajax mencapai babak semi-final Liga Champions musim ini. Kepiawaiannya mengisi sektor kiri pertahanan membuat Ajax berhasil mengalahkan banyak klub besar seperti Bayern Munchen, Real Madrid, hingga Juventus.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

1 dari 3 halaman

Pesan dari Tagliafico

Pada musim depan, Ajax sepertinya bakalan ditinggal oleh banyak pemainnya. Frenkie De Jong sudah menjadi salah satu di antaranya. Gelandang berumur 21 tahun tersebut akan berstatus sebagai pemain Barcelona pada akhir bulan Juni nanti.

Sementara itu, Matthijs De Ligt pun sepertinya bakalan menuju ke pintu keluar Ajax dengan sejumlah klub besar yang mendambakan jasanya, seperti Juventus dan juga Barcelona. Namun Tagliafico tidak tertarik untuk ikut arus eksodus itu.

"Saya ingin memberi tahu anda bahwa saya akan bertahan untuk satu musim lagi. Harapannya ini akan menjadi tahun yang hebat. Seperti tahun ini," tutur Tagliafico dalam sebuah pesan video melalui akun Twitter resmi milik Ajax.

2 dari 3 halaman

Pernyataan Resmi Ajax

Dengan menambah masa abdi setahun lagi, maka Tagliafico bakalan terikat dengan Ajax hingga tahun 2022 mendatang. Dalam sebuah pernyataan yang dirilis oleh klub, disebutkan bahwa ada sebuah komitmen soal masa depan sang pemain musim depan.

"Nico Tagliafico telah menandatangani kesepakatan baru, termasuk sebuah komitmen bahwa dirinya akan bermain di Ajax musim depan," tulis pernyataan tersebut, dikutip dari Goal International.

"Kontrak pemain Timnas Argentina itu akan berjalan hingga pertengahan tahun 2022," tandasnya.

3 dari 3 halaman

Kontrak Pemain Lainnya

Ajax juga sudah memperpanjang kontrak sejumlah pemainnya, seperti Andre Onana dan Noussair Mazraoui. Sementara itu, mereka juga menambah masa abdi sang penyerang dengan segudang pengalaman, Klass-Jan Huntelaar.